Tata Cara Sujud Sahwi (2) |
Pertanyaan
Telah terjadi perbedaan sesama makmum jemaah salat karena imam lupa saat sedang salat sehingga menambah rakaat kelima pada salat empat rakaat. Ada yang tetap duduk sampai imam menyelesaikan rakaat tambahannya kemudian ikut bertasyahud dan salam bersama imam tetapi tidak mengikuti seluruh gerakannya. Ada yang berdiri mengikuti imam padahal mengetahui bahwa itu (rakaat) tambahan. Ada juga yang ragu bahwa imam menambah rakaat tambahan tetapi tetap ikut berdiri bersama imam.
Mohon agar Anda bersedia memberi fatwa kepada kami tentang apa yang harus dilakukan oleh makmum jika kejadian seperti itu terjadi pada masa yang akan datang. Semoga Allah menjaga Anda.
Jawaban
Makmum yang mengetahui imamnya berdiri untuk melaksanakan rakaat tambahan seperti rakaat kelima pada shalat empat rakaat, maka hendaklah ia mengucap tasbih (subhanallah) untuknya. Jika imam kembali, maka seperti itulah penyeleseiannya. Jika imam tidak kembali, maka ia duduk dan menununggunya hingga ia ikut salam bersamanya.
Dengan demikian, shalat orang yang disebutkan dalam pertanyaan bahwa ia duduk hingga salam bersama salam imam adalah sah. Barangsiapa berdiri bersama imam dan mengikutinya padahal ia mengetahui bahwa rakaat itu adalah tambahan dan mengetahui bahwa hukum syariatnya adalah tidak boleh mengikutinya, maka shalatnya batal karena ia tidak boleh mengikutinya.
Oleh karena itu, ia wajib mengulangi shalatnya. Namun, barangsiapa mengetahui bahwa shalat belum sempurna atau ragu antara sudah sempurna dan belum sempurna (kurang), maka ia harus mengikuti imam untuk menyempurnakan shalatnya bersama imam. Dengan demikian, shalat orang yang disebutkan dalam pertanyaan bahwa ia berdiri bersama imam karena ia ragu adalah sah. Begitu juga orang yang mengetahui bahwa rakaat shalat kurang lalu ia berdiri untuk menyempurnakannya bersama imam.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `Ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.