Waktu Yang Paling Tepat untuk Memberikan Ceramah Kepada Jamaah Masjid

1 menit baca
Waktu Yang Paling Tepat untuk Memberikan Ceramah Kepada Jamaah Masjid
Waktu Yang Paling Tepat untuk Memberikan Ceramah Kepada Jamaah Masjid

Pertanyaan

Saya seorang imam masjid dan senang menyampaikan ceramah setelah salat Magrib, tetapi orang-orang tidak senang dengan apa yang saya lakukan. Mereka keluar dari masjid hingga datang waktu salat Isya.

Apakah saya berdosa mengusik mereka dengan ceramah saya, berhenti saja atau apa yang harus saya perbuat agar mereka mau berbicara dengan saya? Semoga Allah membalas Anda dengan kebaikan.

Jawaban

Hendaklah Anda memilih waktu yang tepat untuk menyampaikan ceramah kepada jamaah masjid. Jangan menyampaikan ceramah pada waktu yang tidak tepat.

Cara terbaik adalah Anda membuat kesepakatan dengan mereka terkait waktu yang mereka suka. Jika Anda memberikan ceramah dan nasihat, maka persingkatlah dan jangan lama-lama. Jika Anda memberi nasihat atau petunjuk, maka sampaikanlah dengan cara yang bijak dan nasihat yang baik.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Salah satu lajnah ilmiah terkemuka di era sekarang ini, terdiri dari elit ulama senior di Arab Saudi, memiliki kredibilitas tinggi di bidang ilmiah dan keislaman.

Rujukan : Fatwa Nomor 18416

Lainnya

Kirim Pertanyaan