Imam Tidak Hafal Surah-surah Tetapi Hanya Hafal Potongan-potongannya Dalam Shalat |
Pertanyaan
Di kampung kami memiliki imam yang tidak hafal Al-Qur’an. Ia hanya hafal potongan-potongan surah-surah dan selalu mengulang potongan-potongan ini dalam setiap shalat, artinya ia tidak membaca selain potongan-potongan ini sama sekali. Apakah ini boleh?
Jawaban
Petunjuk Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam dalam membaca pada salat jahr (bersuara keras) adalah ia memanjangkan bacaan setelah al-Fatihah dalam shalat fajar dan ia membaca surah-surah yang panjang.
Membaca surah-surah yang tidak terlalu panjang dalam shalat Isya, dan biasanya membaca surah-surah pendek dalam shalat magrib dan terkadang membaca selain itu.
Imam boleh membaca potogan-potongan surah yang dihafalnya karena bacaan setelah al-Fatihah termasuk sunah shalat. Namun, imam hendaknya berupaya menghafal apa yang mudah dari Al-Qur’an sehingga ia mampu membacanya dalam salat jahr sesuai dengan sunah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam.