Muslim Dan Nasrani Yang Saling Menyusui Serta Pengaruh Hukumnya

1 menit baca
Muslim Dan Nasrani Yang Saling Menyusui Serta Pengaruh Hukumnya
Muslim Dan Nasrani Yang Saling Menyusui Serta Pengaruh Hukumnya

Pertanyaan

Apakah seorang muslimah boleh menyusui anak yang beragama Nasrani? Sebaliknya, apakah seorang wanita Nasrani boleh menyusui anak yang beragama Islam? Lalu bagaimana status hukum anak tersebut jika telah terjadi penyusuan seperti ini? Mohon jawaban untuk pertanyaan ini. Wassalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.

Jawaban

Pertama, seorang muslimah boleh menyusui anak kecil yang beragama Nasrani. Sebaliknya, seorang wanita Nasrani pun boleh menyusui anak yang beragama Islam. Sebab, hukum asal dari masalah seperti ini adalah boleh karena tidak ada dalil yang menjelaskannya.

Bahkan ini merupakan bentuk dari kebaikan. Allah telah menciptakan sikap baik pada setiap sesuatu. Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda,

في كل ذي كبد رطبة أجر

“Setiap (kebaikan yang dilakukan untuk) makhluk berhati basah (bernyawa) memiliki ganjaran pahala.”

Kedua, jika kedua anak itu telah disusui, maka dalam Islam status keduanya tidak berubah dari sebelum disusui. Maksudnya, anak yang beragama Islam akan tetap muslim, sebelum dan sesudah disusui (oleh ibu susu Nasrani). Demikian pula anak yang beragama Nasrani akan tetap Nasrani, sebelum dan sesudah disusui (oleh ibu susu muslimah).

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Salah satu lajnah ilmiah terkemuka di era sekarang ini, terdiri dari elit ulama senior di Arab Saudi, memiliki kredibilitas tinggi di bidang ilmiah dan keislaman.

Rujukan : Fatwa Nomor 4668

Lainnya

Kirim Pertanyaan