Apakah Yang Dimaksud Dengan Lendir Warna Putih Yang Terjadi Pada Wanita?

1 menit baca
Apakah Yang Dimaksud Dengan Lendir Warna Putih Yang Terjadi Pada Wanita?
Apakah Yang Dimaksud Dengan Lendir Warna Putih Yang Terjadi Pada Wanita?

Pertanyaan

Apakah yang dimaksud dengan lendir warna putih yang terjadi pada wanita dan apa hukumnya?

Jawaban

Ulama berbeda pendapat dalam menafsirkan lendir warna putih yang disebutkan dalam perkataan Ummul Mukminin Aisyah radhiyallahu ‘anha: (Jangan tergesa-gesa sampai kalian melihat lendir warna putih) yang beliau maksud adalah: suci dari haid. Perbedaan mereka terbagi menjadi dua pendapat:

Pertama: Lendir warna putih adalah cairan putih yang keluar dari (kemaluan) wanita pada masa akhir haid sebagai tanda bahwa dia telah suci.

Kedua: Seorang wanita memasukkan kapas atau kain pada kemaluannya, dan kapas tersebut tetap berwarna putih tidak ada darah, cairan kuning atau keruh sebagai tanda bahwa dia telah suci, dan itulah yang disebut dengan “jafaf ” (kering).

Kesimpulannya, bahwa seorang wanita suci dari haid bisa diketahui dengan dua hal di atas. Jika dia melihat cairan warna putih yang keluar pada masa akhir haid maka ia telah suci. Atau kemaluannya kering, yaitu jika dia memasukkan kapas atau yang sejenisnya, kapas tersebut tetap berwarna putih, maka ia telah suci.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Salah satu lajnah ilmiah terkemuka di era sekarang ini, terdiri dari elit ulama senior di Arab Saudi, memiliki kredibilitas tinggi di bidang ilmiah dan keislaman.

Rujukan : Fatwa Nomor 20961

Lainnya

  • Silaturahmi hukumnya wajib sedangkan memutus silaturahmi hukumnya haram. Allah Ta’ala berfirman, فَهَلْ عَسَيْتُمْ إِنْ تَوَلَّيْتُمْ أَنْ تُفْسِدُوا فِي الأَرْضِ...
  • Tidak apa-apa memberi orang kafir terjemahan makna-makna Alquran al-Karim, karena yang menjadi standar hukum adalah terjemahannya. Di samping itu,...
  • Pertama, seorang muslim tidak boleh memakai pakaian orang-orang kafir yang merupakan identitas dan ciri khas mereka karena hal itu...
  • Jika kenyataannya demikian, maka dia dianggap durhaka kepada orang tua. Wabillahittaufiq, wa Shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa...
  • Anak laki-laki diaqiqahi dengan dua ekor kambing, dan anak perempuan diaqiqahi dengan seekor kambing. Akikah tidak bisa diganti dengan...
  • Setelah mempelajari pertanyaan tersebut, Komite menulis jawaban sebagai berikut: Kopi termasuk jenis biji-bijian yang ditakar (tidak cepat rusak) dan...

Kirim Pertanyaan