Hadits Nabi “Saf Terbaik Pria Adalah Paling Depan Dan Saf Terburuk Pria Adalah Paling Belakang. “

1 menit baca
Hadits Nabi “Saf Terbaik Pria Adalah Paling Depan Dan Saf Terburuk Pria Adalah Paling Belakang. “
Hadits Nabi “Saf Terbaik Pria Adalah Paling Depan Dan Saf Terburuk Pria Adalah Paling Belakang. “

Pertanyaan

Apakah sabda Nabi Shalallahu `Alaihi wa Sallam,

أفضل صف في الصلاة للرجال في الأمام وأسوأ صف في آخر صف. أفضل صف للنساء هو في نهاية الصف وأسوأ صف في المقدمة

“Saf (barisan dalam shalat) terbaik pria adalah paling depan dan saf terburuk adalah paling akhir. Saf terbaik wanita adalah paling akhir dan saf terburuk adalah paling depan”

Berarti bahwa wanita harus memulai saf mereka dari belakang saat berada di masjid dan ketika satu barisan sudah penuh, maka yang datang belakangan menempati saf di depannya?

Jawaban

Maksud hadis tersebut adalah apabila para wanita menunaikan shalat secara berjemaah di belakang kaum pria, maka saf terbaik mereka adalah paling akhir karena barisan terakhir itu paling dapat menjaga aurat mereka dari kaum pria.

Namun, apabila kaum wanita tersebut ditutup (dengan tabir) dari kaum pria, maka saf pertama lebih baik bagi mereka seperti yang berlaku bagi pria karena alasan pelarangannya sudah hilang.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Salah satu lajnah ilmiah terkemuka di era sekarang ini, terdiri dari elit ulama senior di Arab Saudi, memiliki kredibilitas tinggi di bidang ilmiah dan keislaman.

Rujukan : Fatwa Nomor 17900

Lainnya

  • Seorang pria tidak dibolehkan memandikan mayat wanita selain istirnya, baik wanita ini muhrimnya ataupun bukan, kecuali anak perempuan yang...
  • Doa tasyahud sudah ditetapkan dalam beberapa hadis, seperti hadis riwayat Ibnu Mas`ud dan Ibnu Abbas. Oleh sebab itu, doa...
  • Disunahkan bagi orang yang mendengar muadzin mengumandangkan iqamah untuk mengucapkan lafal yang sesuai dengan yang diucapkan muadzin kecuali dalam...
  • Secara syariat, adzan dari audio rekaman tidak cukup secara syariat untuk menggantikan adzan yang dikumandangkan langsung oleh muadzin. Bahkan...
  • Ketetapan mengenai waktu lima shalat fardu adalah dari Allah Yang Maha Bijaksana. Salat-shalat tersebut tidak boleh diakhirkan dari waktunya....
  • Membaca al-Fatihah merupakan bagian dari rukun shalat. Kaum wanita harus mempelajarinya. Walinya berkewajiban untuk terus-menerus mengajarkan mereka hal yang...

Kirim Pertanyaan