Memfungsikan Tanah Yang Diwakafkan Untuk Masjid

1 menit baca
Memfungsikan Tanah Yang Diwakafkan Untuk Masjid
Memfungsikan Tanah Yang Diwakafkan Untuk Masjid

Pertanyaan

Apabila seseorang, baik laki-laki maupun perempuan, mewakafkan tanah untuk sebuah masjid, apakah boleh membangun rumah atau tempat tinggal di tanah tersebut? Apakah boleh membangun toko-toko di tanah tersebut untuk disewakan?

Jawaban

Apabila seseorang mewakafkan sebidang tanah untuk sebuah masjid, maka dia boleh membangun rumah di tanah tersebut sebagai fasilitas masjid, yaitu untuk tempat tinggal imam dan muadzinnya, atau menyewakannya dan hasilnya digunakan untuk membiayai berbagai keperluan masjid. Dia juga boleh membangun toko-toko di sana untuk disewakan dan hasilnya digunakan untuk kepentingan masjid, seperti untuk biaya para petugasnya, biaya renovasi, untuk membeli perlengkapan yang diperlukan masjid, dan lain sebagainya. Hal ini dengan syarat tidak mengganggu tujuan utama dari pembangunan masjid tersebut, misalnya mengakibatkan tempat shalat menjadi sempit dan efek-efek negatif lainnya.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Salah satu lajnah ilmiah terkemuka di era sekarang ini, terdiri dari elit ulama senior di Arab Saudi, memiliki kredibilitas tinggi di bidang ilmiah dan keislaman.

Rujukan : Fatwa Nomor 3505

Lainnya

Kirim Pertanyaan